Sinopsis Novel Biru karya Agnes Jessica
Sebuah sekolah di tengah Kota, tua dan hampir tergilas jaman. Ada Seorang guru yang menghadapi dilema, haruskan tetap di tempat dengan murid-murid yang sama, situasi yang sama, tekanan yang sama, atau keluar dan menerima tawaran pekerjaan dengan gaji yang lebih baik. Ada seorang kepala sekolah yang menghadapi dilema , haruskah bercerai dengan pasangannya yang tidak mengerti dirinya, atau meniti hubungan baru dengan pasangan yang baru, dengan kemungkinan masa depan yang lebih baik. Ada seorang murid yang menghadapi dilema, haruskah mengikuti segala aturan sekolah yang tidak masuk akal atau membeli soal ujian dengan jaminan kelulusan dan nilai yang baik. Ada seorang pesuruh yang menghadapi dilema, haruskah bekerja lebih baik dengan gaji yang tidak cukup, atau mengambil sebuah kesempatan menarik yang tidak akan datang kedua kali. Ada seorang orang tua murid yang menghadapi dilema, haruskah memakai uangnya untuk orang lain, atau membeli tanah yang diinginkannya untuk investasi. Ada seorang pemilik sekolah yang menghadapi dilema, haruskah korupsi atau tetap melakukannya.